Musyawarah Rencana Pemanfaatan Kompensasi Dampak Negatif TPA/TPST Regional Piyungan di Kalurahan Sitimulyo, Kapanewon Piyungan, Kab. Bantul
Pada hari Rabu-Kamis, tanggal 26-27 Mei 2021 di Kalurahan Sitimulyo, Kapanewon Piyungan, Kab. Bantul dilaksanakan Musyawarah Rencana Pemanfaatan Kompensasi Dampak Negatif TPA/TPST Regional Piyungan. Rakor ini dihadiri oleh Tim Koordinasi Pemanfaatan Dampak Negatif TPA/TPST Regional Piyungan, Warga Dusun Ngablak, dan Warga Dusun Banyakan III.
Sebelum dilakukan Musyawarah, pada bulan Februari telah dilakukan Identifikasi permasalahan di masing-masing Dusun terdampak yaitu Dusun Bawuran I, Sentulrejo, Ngablak, dan Banyakan III, dari hasil identifikasi permasalahan serta usulan dari masyarakat lalu dituangkan dalam kegiatan yang nantinya akan ditangani dengan Dana KDN. Dana KDN sendiri berasal dari Sharing Anggaran dari Kabupaten Sleman, Bantul dan Kota Yogyakarta.