Nembe diunggahke.
Tenggo sekedap.

Menu

Berita Seputar Bappeda

HomeBeritaKunjungan Lapangan ke Desa Wisata Karangtengah, Imogiri dan Desa Wisata Gilangharjo pada Hari ke Dua Kegiatan Evaluasi Pembangunan Daerah 2022 oleh Kementerian PPN/Bappenas
HomeBeritaKunjungan Lapangan ke Desa Wisata Karangtengah, Imogiri dan Desa Wisata Gilangharjo pada Hari ke Dua Kegiatan Evaluasi Pembangunan Daerah 2022 oleh Kementerian PPN/Bappenas

Kunjungan Lapangan ke Desa Wisata Karangtengah, Imogiri dan Desa Wisata Gilangharjo pada Hari ke Dua Kegiatan Evaluasi Pembangunan Daerah 2022 oleh Kementerian PPN/Bappenas

Bappenas/ Kementrian PPN mengunjungi Desa Karangtengah dan Desa Gilangharjo pada Rabu (13/07)
Bappenas/ Kementrian PPN mengunjungi Desa Karangtengah dan Desa Gilangharjo pada Rabu (13/07)

Bappenas/ Kementrian PPN mengunjungi Desa Karangtengah dan Desa Gilangharjo pada Rabu (13/07). Kunjungan ini merupakan rangkaian acara Evaluasi Tematis Optimalisasi Inklusivitas Sektor Ekonomi Dominan di Daerah Tahun 2022.

Kabupaten Bantul terpilih menjadi satu dari 7 (tujuh) lokasi spesifik yang ditunjuk oleh Bappenas. Adapun ketujuh daerah terpilih terdiri dari: Provinsi Sumatera Selatan (lokus spesifik di Kabupaten Muara Enim); Provinsi D.I Yogyakarta (lokus spesifik di Kabupaten Bantul); Provinsi Bali (lokus spesifik di Kabupaten Badung); Provinsi Nusa Tenggara Barat (lokus spesifik di Kabupaten Sumbawa Barat); Provinsi Kalimantan Timur (lokus spesifik di Kabupaten Kutai Timur); Provinsi Sulawesi Tengah (lokus spesifik di Kabupaten Morowali); Provinsi Maluku Utara (lokus spesifik di Kabupaten Halmahera Tengah). Pemilihan ketujuh provinsi lokasi tersebut didasarkan pada kriteria-kriteria yang telah ditentukan, salah satunya adalah keterwakilan wilayah berdasarkan RPJMN 2020 – 2024 dan keberadaan sektor dominan di daerah.

Tim Bappenas dibagi menjadi dua tim. Tim pertama mengunjungi Desa Gilangharjo. Desa Gilangharjo merupakan salah satu desa wisata di Kabupaten Bantul yang terkenal dengan adat budaya jawa yang kental. Upacara penyambutan tamu dari Bappenas digelar secara meriah di balai Desa Gilangharjo. Perangkat desa menggunakan baju lurik khas Jogjakarta dan tamu undangan disuguhkan gelaran tari Golek Ayun Ayun. Setelah acara penerimaan tamu, Tim Bappenas diarahkan untuk melihat pembudidayaan ikan di Dewi Kajii (Desa Wisata Kadisoro Nyawiji Dadi Siji). Jenis ikan yang dibudidayakan oleh Dewi Kajii adalah ikan hias. Setelah mengunjungi tempat pembudidayaan ikan, tim Bappenas menuju taman kuliner di Lapangan Jodog menggunakan gerobak sapi. Kunjungan di Desa Wisata Gilangharjo dipungkasi dengan kalimat penutup oleh bapak Panewu Pandak, Bapak Drs. Nanang Dwi Kusworo.

Tim kedua mengunjungi Desa Karangtengah. Tim disambut oleh Bapak Slamet Santosa S.IP selaku Panewu Imogiri. Di Desa Karangtengah Tim Bappenas meninjau Bukit Hijau dan Bulak Among Tani yang merupakan 2 dari sekian potensi di Kalurahan Karangtengah.

Bappenas Kunjungan